Minggu, 01 Maret 2009

Pandangan Kekekalan

Di dalam film Gladiator, Jendral Maximus Disimus Meridius berusaha menggerakan pasukan berkudanya un tuk bertempur dengan baik menjelang peperangan melawan orang Jerman. Dalam pesan kepada pasukannya ia menantang mereka untuk memberikan yang gterbaik. Dia membuat pernyataan yang mendalam: “apa yang kita lakukan selama hidup bergema di dalam kekekalan”. Kata-kata yang berasal dari pemimpin militer khayalan ini menyampaikan sebuah konsep yang kuat, yang merupakan hal penting bagi setiap orang percaya di dalam Kristus. Kita tidak hanya membuang-buang waktu dan tempat di atas sebongkoh planet yang terapung-apung di alam semesta. Kita ada disini dengan kesempatan untuk suatu perbedaan yang kekal melalui hidup kita.

Yesus sendiri berkata, “Kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di sorga ngengat dan karat tidak merusakannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya (Mat 6:20)”. Memiliki cara pandang hidup untuk kekekalan bisa memberi pengaruh yang besar di dalam dunia ini.
Bagaimana kita bisa belajar untuk memikirkan perkara-perkara di atas? (Kol 3:2). Suau cara yang baik untuk memulainya adalah dengan mengetahui hal-hal yang dihargai oleh Allah kita yang kekal. Melalui halaman demi halaman dalam alkitab, Dia mengingatkan kita bahwa Dia sangat menghargai pribadi kita melampaui harta benda bahkan penampilan kita. Itu adalah kebenaran kekal selama-lamanya. Mengerti hal tersebut bisa menolong kita memiliki pandangan kekalan dalam hidup keseharian kita.

Setiap pilihan yang kita ambil setiap hari akan mempengaruhi kita terhadap kekekalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar