Minggu, 01 Maret 2009

Cara Menjadi Bahagia

Cara Menjadi Bahagia

Setiap orang ingin memiliki kebahagiaan. Siapakah dia, kebahagiaan merupakan salah satu kebutuhan yang harus terpenuhi dalam hidup manusia. Namun banyak sekali orang yang gagal dalam perjuangan untuk menemukan kebahagiaan tersebut karena mereka mencari pada tempat yang salah.
Amsal 16:20 berkata kepada kita, “Berbahagialah orang yang percaya kepada Tuhan.: Maz 146:5 mengindikasikan bahwa kebahagiaan akan datang kepada mereka yang mencari pertolongan dan pengharapan mereka di dalam Allah.

Dasar kebahagiaan adalah suatu hubungan yang baik dengan Tuhan, namun untuk mengalami penuh kebahagiaan tersebut, kita harus membangun cara-cara yang praktis di atas dasar tersebut. Saya membuat daftar 10 aturan untuk hidup lebih bahagia:
1. Memberikan sesuatu
2. Melakukan suatu kebaikan
3. Selalu mengucap syukur
4. Bekerja dengan giat dan bersemangat
5. Mengunjungi orang yang lebih tua dan belajar dari pengalaman mereka yang baik
6. Lihat dan kagumi wajah seorang bayi dengan sungguh-sungguh
7. Sering tertawa - itu adalah pelumas bagi hidup
8. Berdoalah untuk mengetahui jalan Allah
9. Rencanakan seolah-olah anda akan hidup selamanya – anda memang akan hidup selamanya
10. Hiduplah seolah-olah hari ini hari terakhir anda di bumi

Hal ini adalah ide cemerlang untuk memiliki kehidupan yang bahahia. Dasari setiap aturan ini dengan pujian, maka kehidupan anada akan menjadi sempurna. “Puji Tuhan, hai jiwaku! Aku hendak memuliakan Tuhan selama aku hidup” (Maz 146:1-2).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar